Preview Pertandingan GRESIK UNITED VS SRIWIJAYA FC, ISL. LIVE di ANTV pada tanggal 10 Juni 2012, pukul 15.30 WIB. Ambisi tuan rumah untuk mendulang poin penuh didepan pendukunya sendiri nampaknya akan menghadapi jalan yang cukup berat. Sriwijaya yang saat ini tengah dalam kondisi baik siap menhadirkan mimpi buruk untuk tuan rumah.
Persiapan tim sudah maksimal dan semua pemain dalam kondisi bugar, karena itu pelatih kepala Kas Hartadi berharap Sriwijaya FC bisa meraih poin maksimal.
Selisih poin dari Persipura Jayapura yang tinggal berjarak enam angka juga menambah motivasi Sriwijaya FC untuk memenangkan pertandingan agar kembali bisa menjauh dari kejaran sang rival. Apalagi presiden Sriwijaya FC Dodi Reza Alex mengharapkan timnya bisa secepatnya mengunci gelar juara dan itu dilakukan di kandang sendiri di Stadion Jakabaring Palembang.
Menghadapi Gresik United, Kas Hartadi sedikit mengubah formasi, jika pada laga-laga sebelumnya Sriwijaya FC seringkali menggunakan formasi 4-3-3, namun kali ini formasi 4-4-2 yang menjadi andalan untuk menggempur pertahanan Gresik United.
Pulihnya Hilton Moirera yang sebelumnya mendapat cidera hamstring juga semakin memantapkan persiapan Sriwijaya FC. Pulihnya Hilton membuat pemain ini akan menjadi andalan Sriwijaya FC di lini depan bersama Kieth Kayamba Gumbs.
M Ridwan yang biasanya bermain di sayap kanan, sedikit lebih didorong kebelakang oleh Kas Hartadi untuk lebih memperkuat lini tengah. Ridwan bersama Lim Jun Sik, Ponaryo Astaman dan Firman Utina akan bahu-membahu beroperasi di lini tengah.
Sedangkan di lini belakang tidak ada perubahan. Supardi, Thierry Ghattusi, Jamie Coyne dan Mahyadi Pangabean tetap menjadi andalan lini belakang Sriwijaya FC untuk menahan gempuran dari penyerang-penyerang Gresik seperti Gaston, Marwan maupun Uston. Sementara Ferry Rotinsulu yang sebelumnya absen menghadapi Persiba karena ingin menemani istrinya usai melahirkan kembali menjadi andalan sebagai penjaga gawang.
Menurut Kas Hartadi, Gresik kuat di lini tengah, karena itu Sriwijaya FC juga lebih memperkuat lini tengah dengan sedikit mendorong Ridwan ke tengah. "Skema yang kita pakai kita sesuaikan dengan kondisi dan juga tergantung lawan yang kita hadapi. Jadi dalam setiap laga, wajar jika formasi tidak sama dalam setiap pertandingan,” ujarnya.
Head to head Gresik United vs Sriwijaya FC:
12 Jan 2012 (ISL) Sriwijaya FC 3 - 0 Gresik United
Lima pertandingan terakhir Gresik United:
29 Mei 2012 (ISL) Persisam Samarinda 4 - 0 Gresik United
25 Mei 2012 (ISL) Mitra Kukar 4 - 1 Gresik United
16 Mei 2012 (ISL) Gresik United 1 - 0 PSAP Sigli
08 Mei 2012 (ISL) Gresik United 2 - 2 PSMS Medan
04 Mei 2012 (ISL) Persidafon 3 - 0 Gresik United
Lima pertandingan terakhir Sriwijaya FC:
01 Jun 2012 (ISL) Persiba Balikpapan 2 - 3 Sriwijaya FC
27 Mei 2012 (ISL) Sriwijaya FC 1 - 0 Persipura
21 Mei 2012 (ISL) Sriwijaya FC 3 - 2 Persiwa Wamena
17 Mei 2012 (ISL) Persiram 1 - 2 Sriwijaya FC
14 Mei 2012 (ISL) Persidafon 2 - 2 Sriwijaya FC
Prakiraan Susunan Pemain:
Gresik United (4-3-3): Ade Mochtar, Lan Bastian, Kacung Khoirul , Gustavo Chena, Wismoyo, Uston Nawawi, Agus Indra, Ade Suhendr, Marwan Seyedeh, Gaston Castano, Rahmat Rivai
Sriwijaya FC (4-4-2): Ferry Rotinsulu, Supardi, Thiery Gatuesi, Jamie Coyne, Mahyadi Pangabean, Lim Jun Sik, Ponaryo Astaman, M Ridwan, Firman Utina, Hilton Moirera, Kayamba
Prediksi skor pertandingan Gresik United vs Sriwijaya FC by Bolanews.org: Sriwijaya FC kemungkinan akan memenangkan pertandingan melawan Gresik United dengan skor ... Gresik United 2-2 Sriwijaya FC.