Preview INDONESIA VS KURDISTAN, Al-Nakbah Cup

Posted by Unknown

Image-6664Preview INDONESIA VS KURDISTAN, Al-Nakbah Cup, Siaran langsung RCTI pukul 22:30 WIB, Tanggal 19 Mei 2012. Unggul dipertandingan pertama saat erhasil menndukan Mauritania dengan skor 2-0 membuat Tibo cs pede menghadapi laga kedua kali ini, Namun demikian Timnas Indonesia tetap mewaspadai calon lawanya kali ini.

Menurut Ramadhan Pohan, Manajer Timnas Indonesia, para pemain Kurdistan  mempunyai kekuatan fisik yang lebih kuat dibanding skuad Merah-Putih maupun lawan sebelumnya, Mauritania. Terbukti, negeri asal Suku Kurdi itu mampu melibas Mauritania dengan skor 3-1. Oleh karena itu, Ramadhan Pohan meminta kepada Irfan Bachdim dan kawan-kawan untuk mewaspadai serangan Kurdistan.

    ”Sekarang kita fokus ke pertandingan kedua melawan Kurdistan. Fisik mereka lebih kuat dan serangan mereka juga teratur. Semoga anak-anak bisa cepat menjalani recovery untuk menjalani laga itu nanti,” kata Ramadhan Pohan, di Jakarta, Jumat (18/5).

Meskipun bukan termasuk negara besar di kancah sepakbola Asia, bahkan belum tercatat sebagai anggota FIFA sebagai induk sepakbola dunia, bukan berarti Kurdistan bisa diremehkan. Gaya bermain Kurdistan bisa jadi mirip dengan Irak karena kedua negara ini memang berasal dari rumpun yang sama. Kurdistan adalah negara otonom yang menempati wilayah di bagian utara Irak.

Indonesia harus bisa memetik kemenangan atas Kurdistan untuk mengamankan posisi menuju semifinal. Jika sampai kalah, maka peluang skuad asuhan Nil Maizar untuk lolos semakin kecil mengingat hanya juara grup yang berhak ke semifinal, bersama peringkat kedua terbaik.

Head to Head Indonesia vs Kurdistan:
    Belum ada Pertemuan

    Lima Pertandingan terakhir Indonesia:
    Mei 17, 2012 Indonesia 2 - 0 Mauritania  Al-Nakbah
    Feb 29, 2012 Bahrain 10 -0  Indonesia  WCQ
    Nov 15, 2011 Indonesia 1 - 4 Iran  WCQ
    Nov 11, 2011 Qatar 4 - 0 Indonesia  WCQ
    Oct 11, 2011 Indonesia 2 - 3 Qatar  WCQ

    Lima Pertandingan terakhir Kurdistan:
    Mei 2012 Kurdistan 3 - 1 Mauritania  Al-Nakbah

Perkiraan susunan pemain Indonesia vs Kurdistan:
    Indonesia: Jandia Eka Putra, Slamet Nurcahyo, Wahyu Wiji Astanto, Hamdi Ramdhan, Novan Setya Sasongko, Oktavianus Maniani, Yosua Pahabol, Irfan Bachdim, Hendra Adi Bayauw, Titus Bonai, Samsul Arif.

Kurdistan: -

Prediksi bola hari ini:
Preview Munchen vs Chelsea, 20 Mei 2012

Bursa Taruhan: -
Prosentase kemenangan: 53 : 47
Prediksi skor akhir: INDONESIA 2-1 KUDISTAN